Skip ke Konten

Ramah Tamah Faktar, Jaga Nama Baik Kampus Tercinta

10 September 2021 oleh
Hayana

Ramah Tamah Faktar, Jaga Nama Baik Kampus Tercinta

IAINParepare – Fakultas Tarbiyah IAIN Parepare melaksanakan Ramah Tamah secara daring, sehari setelah pelaksanaan wisuda, Kamis (09/09/2021).

Dalam kegiatan tersebut, hadir Dekan Fakultas Tarbiyah H. Saepudin, Wakil Dekan I Muh. Dahlan, Wakil Dekan II Muh. Akib, Kabag, Kasubag, para Kaprodi di lingkup Fakultas Tarbiyah, dan seluruh alumni yang selesai wisuda berjumlah 141 bersama dengan orang tua.

Dalam acara tersebut, Liling, S. Pd. Selaku perwakilan orang tua menyampaikan pesan dan kesan dihadapan dosen dan alumni.

“Rasa syukur dan kebanggaan karena anak kami telah menyelesaikan studinya di IAIN Parepare dengan hasil yang terbaik. Tentu banyak sekali ilmu yang mereka dapatkan di bangku kuliah baik secara teori maupun praktik. Semoga bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.

“Terimakasih kepada seluruh dosen yang telah membimbing, membina, dan mendidik anak kami semoga segala kebaikannya menjadi amal jariyah,” tambahnya.

Dekan Fakultas Tarbiyah H. Saepudin dalam sambutannya menyampaikan motivasi kepada alumni untuk terus belajar, menjaga nama baik almamater, dan terlibat langsung dalam upaya mencerdaskan masyarakat.

“Gelar S. Pd. yang Ananda dapatkan bukanlah akhir dari perjuangan akademik, melainkan ini adalah awal dari perjuangan yang sesungguhnya. Jangan pernah berhenti belajar, jika sekiranya Ananda belum mampu untuk melanjutkan studi ke jenjang berikutnya, maka terlibat langsunglah di dalam mencerdaskan masyarakat dengan mendidik anak-anak baik melalui pendidikan formal maupun informal, dan jaga nama baik kampus kita tercinta IAIN Parepare,” harap Dekan.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan SK lulusan terbaik di lingkup FAKTAR oleh Wadek I. Sebanyak empat nama yang menjadi wisudawan (i) terbaik kali ini, yaitu: Arif Rahman Prodi PBI; 3.96, St. Amalia Abd. Salam Prodi PAI; 3.95, Lilis suriani Prodi Tadris IPS; 3.95, Mustika Ayu Safitri Prodi PBA; 3.88.

Mereka pun diberikan piagam dan plakat sebagai bentuk apresiasi atas prestasi wisudawan (i) dan acara ditutup dengan penyerahan selempang untuk wisudawan (i) dan doa bersama. (Ars/Mif)


di dalam Berita
Hayana 10 September 2021
BAGIKAN POSTINGAN ini
Label
Arsip