Humas IAIN Parepare--Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Arab IAIN Parepare mengikuti Pekan Ilmiah Internasional Bahasa Arab (PINBA) XIV dan Muktamar ke-VII di
UIN Mataram, Lombok, Rabu s.d. Kamis (6--8/9/ 2023).
Kegiatan Pekan Ilmiah Internasional Bahasa Arab (PINBA) XIV dan Muktamar ke VII di
UIN Mataram dilaksanakan oleh Ittihad
Mudarrisi Al-Lughah Al-Arabiyah fi Indonesia (IMLA) bekerja sama
dengan UIN Mataram. Konferensi ini merupakan ajang dua tahunan yang
menghadirkan pakar dan pegiat bahasa Arab dari berbagai negara.
Hadir sebagai pembicara dalam kegiatan konferensi internasional ini antara lain: Prof. Dr. Adil Rifa’i (Universitas Islam Madinah), Prof. Dr. Imam Asrari (Universitas Negeri Malang), Dr. Anas Husam Said An-Nu’aimi (ISESCCO), Dr. Thareq Abdullah Mu’alla (World Assembly of Muslim Youth/WAMY), prof. Dr. Abdullah Yahya Al-Fify (The King Salman Global Academy for the Arabic Language), dan Dr. Abdul Hamid (Tanal Yordania).
Muhammad Irwan selaku Ketua Program Studi PBA mengungkapkan bahwa konferensi ini menjadi realisasi keanggotaan IAIN Parepare dalam Perkumpulan Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PPBA) dan IMLA.
"Banyak pengalaman dan relasi yang bisa dibangun antarprodi PBA secara nasional dan internasional di masa yang akan datang. Keikutsertaan Dosen PBA dalam konferensi internasional ini menjadi salah satu sarana memperkenalkan IAIN Parepare, khususnya Program Studi PBA di tingkat nasional dan internasional," ungkapnya.
Selain itu, kegiatan tersebut dimanfaatkan oleh Irwan untuk menjalin kerja sama yang ditandai dengan penandatanganan Implementation Arrangement antara Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) IAIN Parepare dengan IMLA Indonesia, PPPBA Indonesia, dan PBA UIN Malang.(Aen/Tin)